Usai Jam Kantor, Wali Kota Kembali Turlap Cek Kondisi Trotoar Di Jalan Sudirman

Manado – Sebelum kembali ke rumah, usai berakivitas di Kantor Wali Kota, dalam suasana rintik hujan Andrei Angouw kembali turun lapangan melihat situasi Kota Manado.

Sore ini senin (9/8) Wali Kota kembali jalan kaki, menyusuri trotoar disekitar kompleks sekolah Don Bosco di jalan Jend. Sudirman.

Trotoar di jalan Jend. Sudirman ini rencananya akan ditata untuk memperindah Kota Manado, mengingat jalan Jend. Sudirman termasuk salah satu jalan utama di Ibu Kota Provinsi Sulut.

Pada kunjugan lapangan ini, Wali Kota turut didampingi Kadis PUPR, Jhon Suwu bersama pejabat teknis di dinas PUPR Kota Manado.

Diketahui, sejak dilantik, Pemerintahan AA-RS perlahan-lahan mulai menata beberapa tempat di Kota Manado, mulai dari kawasan wisata kuliner Pantai Malalayang, juga beberapa waktu lalu Wali Kota sudah mengarahkan dinas terkait untuk menata ulang Taman Kebangkitan Bangsa (TKB).

(Rio)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *